You need to enable javaScript to run this app.

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Karya Ruteng Kembali Mengukuhkan 73 Orang Sarjana Ekonomi

  • Minggu, 28 April 2024
  • Administrator
  • 0 komentar
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Karya Ruteng Kembali Mengukuhkan 73 Orang Sarjana Ekonomi

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Karya Ruteng kembali mengukuhkan 73 orang sarjana Ekonomi dalam sidang senat terbuka wisuda sarjana Program Studi Akuntansi dan Manajemen Tahun 2024 di Manggarai Convetion Center (MCC) pada Sabtu, 27 April 2024. 

Sidang ini dihadiri oleh Pemerintah Kabupaten Manggarai yang diwakili Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Bpk, Drh. Yoseph Mantara, M.P, unsur Pimpinan TNI dan Polri, Wakil Rektor II Universitas Flores, Para Kepala Sekolah dalam lingkup Yayasan Karya Manggarai, Pimpinan lembaga keuangan, dan tamu undangan lainya. 

Beragam pesan yang disampaikan oleh berbagai pihak melalui sambutan mereka menginsyaratkan satu simpulan yakni 'STIE Karya menjadi bagian yang tak terpisahkan dari agenda besar membangun masyarakat Manggarai yang mandiri dan sehat secara ekonomi" 

Dr. Dra Immaculata Fatima, MMA, Wakil Rektor II Universitas Flores dalam Orasi Ilmiah yang berjudul "Agroecotourism sebagai Alternatif Sustainable Green Enterpreneurship" mengatakan bahwa lulusan STIE karya diharapkan mampu mengembangkan Kewirausahaan Hijau berkelanjutan berbasis Agroecotourism dengan memanfaatkan potensi pertanian yang ada. Pertanian harus dikelola dengan modern sehingga selain memberikan alternatif ketersediaan pangan bagi kita, juga menarik sedemikian bersar wisawatan untuk berkunjung.

Dalam sambutannya, Drh. Yoseph Mantara, M.P mengatakan Manggarai membutuhkan banyak sekali orang muda yang memiliki kompetensi untuk dapat meningkatkan pertumbuhannya. Soft skill dan hard skill diperlukan agar setiap lulusan dapat memberikan kontribusi nyata bagi pertumbuhan daerah. Menciptakan lapangan kerja adalah salah satu bentuk skill yang memang harus dicanangkan selain dapat mengikuti jalur test PNS dan PPPK. Lebih lanjut, beliau mempertegas apa yang disampaikan Dr.Dra Immaculata Fatima, MMA, bahwa lebih dari 80 % masyarakat Manggarai bermatapencaharian petani. Tentu saja, Agroecotourism menjadi salah satu alternatif pilihan yang tepat untuk para lulusan untuk memulai sesuatu yang lain dan membangun daerah.

Dalam sidang ini, dibacakan juga sambutan Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah XV. Ringkasan sambutannya adalah Perkembangan teknologi digital yang sangat pesat membawa revolusi industri 4.0 yang mendisrupsi seluruh sendi kehidupan manusia. Tak ada pilihan lain bagi perguruan tinggi untuk berubah, bertransformasi menjadi lebih adaptif dan fleksibel. Bila tidak cepat beradaptasi maka perguruan tinggi akan kehilangan relevansinya dan ditinggalkan oleh mahasiswa. Revolusi industri 4.0 semakin menguatkan ekonomi berbasis inovasi dengan kebutuhan kompetensi baru. Salah satu modal utama bagi tumbuhnya inovasi dan knowledge economy adalah talenta-talenta  para generasi muda yang berbakat. Visi, misi dan tujuan dari STIE Karya Ruteng yang telah diimplementasikan secara masif melalui Tridarma Perguruan Tinggi tentunya telah menjadi bekal bagi adik-adik para winisuda untuk menginternalisasikan ilmunya pada situasi yang sesungguhnya yakni terjun ke tengah-tengah masyarakat sebagai prime over pembangunan masyarakat. Oleh karena itu saya berharap dengan karakteristik pola pembinaan dan keunggulan STIE Karya Ruteng yang didukung dengan implementasi Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka dapat memberikan nilai plus kesiapan para sarjana lulusan STIE Karya Ruteng yang tidak saja unggul dalam aspek hard-skills tetapi juga keunggulan dalam hal soft-skill seperti peningkatan kemampuan komunikasi, penguatan karakter dan jati diri bangsa, kecerdasan sosial, serta kemampuan adaptif dalam menghadapi perubahan  maupun tuntutan dunia kerja (Teks Lengkap dapat diakses di sini ya):  https://stie-karya.ac.id/read/56/sambutan-kepala-lembaga-layanan-pendidikan-tinggi-wilayah-xv-pada-wisuda-sarjana-sekolah-tinggi-ilmu-ekonomi-karya-program-studi-akuntansi-dan-manajemen-tahun-2024

 Ketua sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi, Bonefasius Berdi, SP.,MM mengatakan bahwa STIE Karya akan selalu peduli terhadap usaha meningkatkan Sumber Daya Manusia yang berkualitas bagi Bangsa dan Daerah.  Lulusan STIE Karya diharapkan dapat menjadi aktor yang berkontribusi nyata dalam mewujudkan pembangunan  ekonomi bangsa dan daerah. Lulusan merupakan represtasi dari semangat Perguruan Tinggi dalam mewujudkan perubahan positif dalam masyarakat.

Acara wisuda ini diisi dengan rangkaian persembahan tarian dari Sanggar Tari SMA karya Ruteng, ucapan terima kasih perwakilan wisudawan/wati yang dibawakan oleh Eliana Jelimun, SE, persembahan lagu untuk orang tua yang dibawakan Laurensia Jelu, SE, dan sejumlah persembahan lagu dari Kharisma.

Segenap Civitas Akademika STIE Karya  mengucapkan profisiat kepada 73 Sarjana baru. Semoga Ilmu Pengetahuan, Soft Skill dan Hard Skill yang saudara peroleh dapat menjadi bekal yang baik untuk melanjutkan perjalanan hidup baik dalam pekerjaan maupun dalam kehidupan sosial bermasyarakat.

 

Reels ; LPPM STIE Karya

 

 

 

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

Artikel Terkait

Kirenius C.C Watang, S.T.,M.M

- Ketua -

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Karya hadir dalam rangka memberikan ruang bagi masyarakat untuk memperoleh pendidikan dan kehidupan yang layak....

Berlangganan
Banner