You need to enable javaScript to run this app.

Penandatangan MOU kerjasama STIE Karya dengan SMK Indonesia Timur- Ketua STIE : “Membuka Ruang untuk menampung Lulusan”

  • Selasa, 09 Januari 2024
  • Administrator
  • 0 komentar
Penandatangan MOU kerjasama STIE Karya dengan SMK Indonesia Timur- Ketua STIE : “Membuka Ruang untuk menampung Lulusan”

STIE karya dan SMK Indonesia Timur melakukan penandatanganan MOU Kerjasama pada Selasa, 09 januari 2024 di gedung STIE Karya,lt.4. MOU Kerjasama dititikberatkan pada upaya kedua Institusi Pendidikan untuk menjadi support sistem yang disatu sisi mendistribusi lulusan untukk menempuh pendidikan Tinggi di STIE Karya dan menunjang ketersediaan akses perkuliahan bagi lulusan, disisi yang lain.

Ketua STIE karya, Bonefasius Berdi mengatakan sangat senang dan bangga dengan kehadiran kepala Sekolah, Guru pendamping SMK Indonesia Timur dalam kegiatan ini.

“Sangat senang dan bangga dengan kehadiran kepala Sekolah, Guru pendamping SMK Indonesia Timur dalam kegiatan ini” kata Bonefasius

Bonefasius menambahkan bahwa MOU kerjasama ini menjadi momentum yang baik untuk mengembangkan dan memerperluas jaringan sehingga SMK Indonesia Timur dapat menjadi salah satu sekolah yang menunjang ketersediaan siswa/siswi untuk dapat melanjutklan pendidikan mereka.

“MOU kerjasama ini menjadi momentum yang baik untuk mengembangkan dan memperluas jaringan sehingga SMK Indonesia Timur dapat menjadi salah satu sekolah yang menunjang ketersediaan siswa/siswi untuk dapat melanjutklan pendidikan mereka. Kami siap menjadi ruang untuk menampung lulusan dan bertekad untuk memberikan kemudahan kepada mereka“ Terang Bonefasius.

Dalam sambutannya, kepala Sekolah SMK Indonesia Timur, Aloysius Lalong mengatakan bahwa kehadiran SMK Indonesia Timur di STIE Karya memberi petunjuk pada siswa dan siswi bahwa STIE Karya dapat menjadi pilihan yang tepat untuk melanjutkan pendidikan Tinggi. Ilmu pengetahuan yang diajarkan itu sama, yang berbeda hanya sikap dan tekad untuk mengubah keadaan dan pola pikir.

“Kehadiran SMK Indonesia Timur di STIE Karya memberi petunjuk pada siswa dan siswi bahwa STIE Karya dapat menjadi pilihan yang tepat untuk melanjutkan pendidikan Tinggi” Jelas Aloysius.

“Ilmu pengetahuan yang diajarkan itu sama, yang berbeda hanya sikap dan tekad untuk mengubah keadaan dan pola pikir” tambahnya.

Agenda ini disatukan dengan satu motivasi bahwa STIE Karya dapat menjadi tempat yang tepat untuk berkuliah, baik bagi lulusan SMK , bagi mahasiswa trafsfer dan bagi Pekerja/pegawai

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

Artikel Terkait

Kirenius C.C Watang, S.T.,M.M

- Ketua -

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Karya hadir dalam rangka memberikan ruang bagi masyarakat untuk memperoleh pendidikan dan kehidupan yang layak....

Berlangganan
Banner